Senin, 23 September 2013

Tour Ketempat Wisata Unik Gurun Pasir di China

Siapa Sangka, Ada Gurun Pasir di China. Bagaimana anda dapat Tour Ketempat Wisata Unik Gurun Pasir di China ? Apa saja tempat yang indah dan unik yang dapat anda lihat ? berikut laporan Putri Rizqi dan Hernasari - detikTravel tentang Tour Ketempat Wisata Unik Gurun Pasir di China

Ini dia Desert Shahu Scenic Spot (Putri/detikTravel)

hizuishan - Siapa bilang gurun pasir cuma ada di Timur Tengah. Jika jalan-jalan ke China, Anda juga menemukan hamparan gurun pasir luas lengkap dengan unta yang bertebaran. Inilah Desert Shahu Scenic Spot di Ningxia, China.

detikTravel ke gurun pasir ini bersama rombongan Association of the Indonesia Tours and Travel (ASITA) Jakarta dua minggu lalu. Ketika itu, kami datang ke Provinsi Ningxia dalam rangka promosi wisata Muslim di China.Salah satu destinasi yang dikunjungi adalah Desert Shahu Scenic Spot. Kami semua berangkat dari Shahu Resort Hotel menggunakan kapal. Perjalanan menuju Sand Lake sekitar 45 menit.

Sesampai di sana, kami disuguhkan dengan pemandangan penuh padang pasir. Padang pasir luas terhampar di depan mata. Pria-pria mengenakan sorban sambil memegang unta juga banyak di sana. Sepintas nuansa Timur Tengah terasa begitu jelas.

Semuanya terasa semakin jelas begitu ada unta jalan beriringan. Terlebih kehadiran pria mengenakan sorban. Benar-benar serasa di Dubai atau Libya.

Namun salah, ini bukanlah Timur Tengah. Inilah Desert Shahu Scenic Spot yang ada di Shizuishan, Provinsi Ningxia, China.

Ada beberapa atraksi wisata yang bisa turis saksikan saat berada di sana. Salah satunya adalah pertunjukan tari topeng. Di sini, Anda bisa melihat ada tiga pria menari dengan pakaian khas China lengkap dengan topeng.

Yang menarik, mereka tak hanya menari. Jika diamati, satu per satu sang penari akan dengan cepat mengganti topeng yang dikenakan. Tak hanya satu, mereka mengganti hingga 5 topeng.

Plok! Plok! Tepuk tangan dari seluruh penonton pun terdengar. Sayang, pertunjukkan ini tak lama, hanya sekitar 15 menit.

Selesai dari pertunjukkan tari topeng, saatnya bermain pasir. Untuk traveler yang memiliki anak, bisa membawa mereka ke bukit pasir yang ada di sana. Ajaklah mereka bermain seluncuran di pasir. Dijamin seru dan pasti ketagihan.

Kalau mau yang lebih seru lagi, kelilingi Desert Shahu Scenic Spot dengan menunggang unta. Ada banyak unta yang siap ditunggangi setia traveler. Hanya saja, untuk bisa naik unta, wisatawan harus membayar 60 Yuan atau sekitar Rp 112 ribu/orang.

Meski cukup mahal, semua terbayar begitu Anda berkeliling. Dengan tenang unta mengajak Anda mengitari hamparan gurun pasir yang luas. Seru!

Terimakasih anda telah membaca artikel Tour Ketempat Wisata Unik Gurun Pasir di China, semoga bermanfaat. Jangan lupa membaca artikel unik lainnya :

1 komentar:

  1. KAMI SEKELUARGA TAK LUPA MENGUCAPKAN PUJI SYUKUR KEPADA ALLAH S,W,T
    dan terima kasih banyak kepada MBAH atas nomor yang MBAH
    beri 4 angka [0304] alhamdulillah ternyata itu benar2 tembus MBAH.
    dan alhamdulillah sekarang saya bisa melunasi semua utan2 saya yang
    ada sama tetangga.dan juga BANK BRI dan bukan hanya itu MBAH. insya
    allah saya akan coba untuk membuka usaha sendiri demi mencukupi
    kebutuhan keluarga saya sehari-hari itu semua berkat bantuan MBAH..
    sekali lagi makasih banyak ya MBAH… bagi saudara yang suka PASANG NOMOR
    yang ingin merubah nasib seperti saya silahkan hubungi MBAH BARATU,,di no (((082-188-077-422)))
    insya allah anda bisa seperti saya…menang NOMOR 670 JUTA , wassalam.

    BalasHapus